Pimpin Rapat Koordinasi Percepatan Penyerapan DAU Pendanaan Kelurahan TA 2024. Bertempat Di Ruang Rapat BPKAD Kabupaten Ketapang.
Dibuat : 11 July 2024
Dibaca : 289
Sekretaris Daerah Alexander Wilyo, S.STP., M.Si., Pimpin Rapat Koordinasi Percepatan Penyerapan DAU Pendanaan Kelurahan TA 2024, pada Rabu (10/07/2024) bertempat di Ruang Rapat BPKAD Kabupaten Ketapang.Sekda meminta kepada Camat dan Lurah untuk segera melakukan percepatan penyaluran DAU Pendanaan Kelurahan TA 2024.Selanjutnya Sekda juga memberikan target 10 hari kerja kepada Camat dan Lurah terkait percepatan penyaluran DAU Pendanaan Kelurahan TA. 2024, agar kita bisa mempersiapkan untuk penyaluran tahap Ke-Dua.Rapat Koordinasi tersebut di ikuti Sekretaris BPKAD, Kabid Anggaran BPKAD, Camat Delta Pawan beserta para Lurah seKecamatan Delta Pawan dan Camat Benua Kayong Beserta para Lurah Sekecamatan Benua Kayong.